Laptop tidak hanya dibutuhkan oleh orang-orang yang sudah bekerja saja. Pelajar dan mahasiswa pun kini sudah sangat membutuhkan kehadiran laptop untuk mendukung kegiatan belajar di sekolah atau pun kampus.
Terlebih di masa pandemi seperti saat ini, di mana jalannya kegiatan belajar tidak melulu dilakukan secara offline (luring), namun justru sering kali dilaksanakan secara online (daring).
Maka selain ponsel, ada juga yang memilih untuk menggunakan laptop karena alasan fleksibel dan lebih optimal digunakan untuk belajar. Selain itu, laptop juga bisa digunakan untuk aktivitas santai dan hiburan lainnya seperti memainkan games, memutar musik serta menonton film kesayangan.
Saat ini mungkin Anda hendak membeli laptop namun masih bingung apa yang hendak Anda pilih. Pasalnya, di pasaran sudah banyak beredar merk laptop terbaik yang dipersenjatai dengan prosesor canggih generasi terkini, ruang penyimpanan yang lega, dan berbagai fitur canggih lainnya.
Namun untuk ukuran pelajar dan mahasiswa, kiranya Anda tidak membutuhkan laptop dengan spesifikasi premium. Berdasarkan kebutuhan Anda, rasanya laptop dengan prosesor standar, RAM 8GB serta ruang penyimpanan SSD 512 GB sudah cukup mumpuni.
Laptop untuk Pelajar & Mahasiswa
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi laptop murah untuk Anda para pelajar dan mahasiswa.
1. Lenovo IdeaPad 330
Laptop murah yang cocok untuk pelajar dan mahasiswa yang pertama adalah Lenovo Ideapad 330. Perangkat apik keluaran Lenovo ini hadir di pasaran dengan mengusung layar berukuran 14 inci.
Dengan banderol harga sekitar Rp 4,2 juta, Lenovo IdeaPad 330 sudah dilengkapi dengan prosesor Intel Core generasi ke-8 dan RAM 4GB DDR4. Selain itu, laptop ini juga dibenami dengan OS Windows 10 Home pre-installed.
2. HP 14s
Pilihan laptop murah selanjutnya jatuh kepada HP 14s-DK0023AU. Laptop yang memiliki harga jual di kisaran Rp 4,3 juta ini hadir berat kurang dari 1,5kg. Diotaki oleh chipset prosesor AMD A9-9425 yang dikawinkan dengan RAM 4GB, maka sudah sangat lancar untuk mendukung aktivitas belajar Anda.
File tugas Anda akan tersimpan dengan baik di dalam ruang penyimpanan sebesar 1TB 5400rpm SATA. Sangat cocok buat Anda yang memiliki banyak tugas dari sekolah atau kampus.
3. Acer Aspire 3 A315
Tidak hanya Lenovo dan Hewlett-Packard, Acer pun memiliki produk laptop yang bagus untuk kalangan pelajar dan mahaisawa. Siapa lagi kalau bukan Acer Aspire 3 A315. Sebuah perangkat laptop terbaik di kelas entry-level.
Meskipun tidak dibekali dengan prosesor terbaru (AMD APU A9-9425), Acer Aspire 3 A315 yang memiliki harga sekitar Rp 4,5 juta ini nyatanya juga dilengkapi dengan OS Windows 10 resmi pre-installed. Tentu saja ini menjadi nilai plus bagi laptop murah keluaran Acer ini.
Selain itu, laptop ini juga memiliki ruang penyimpanan HDD 1 TB, serta dukungan baterai lithium polymer 2 cell 4.810 mAh yang membuatnya mampu bertahan hingga 5,5 jam.
4. ASUS X441BA
Bagi Anda para pelajar dan mahasiawa yang membutuhkan laptop murah guna mendukung kegiatan belajar dan aktivitas sehari-hari, maka ASUS X441BA bisa menjadi pilihan yang tepat.
Pasalnya, laptop produksi ASUS ini diotaki oleh chipset prosesor AMD APU A9-9420 yang dikawinkan dengan RAM 4GB DDR4. Tampilannya sangat cocok untuk jiwa muda dengan balutan casing berwarna cokelat serta lekukan khas ala ASUS yang membuatnya nampak lebih mewah dan elegan.
Anda bisa membawa pulang laptop ASUS X441BA dengan merogoh kocek sebesar Rp 4,6 juta.
Demikianlah informasi mengenai 4 laptop yang sangat direkomendasikan bagi Anda para pelajar dan mahasiswa yang membutuhkannya. Jika Anda belum menemukan laptop yang tepat, maka Anda bisa membaca referensi lainnya di ceklist.id, yang juga banyak membahas tentang laptop, gadget dan produk-produk menarik lainnya.